fbpx

Berita Utama

Diposting tanggal: 23 April 2020

Tanjungpinang (Humas) – BAZNAS RI menggelar Rapat Koordinasi Nasional ditengah badai musibah Covid-19 secara online melalui video conference pada Kamis (23/04).

Rapat yang dilaksanakan mulai pukul 13.30 WIB melibatkan seluruh pengurus BAZNAS Se- Indonesia. Dengan Dipimpin langsung oleh Ketua BAZNAS RI Prof Bambang Sudibyo, Anggota BAZNAS serta jajaran direksi BAZNAS RI.

Disampaikan moderator, bahwa Rapat Koordinasi ini bukanlah pengganti Rencana Rakornas yang sementara ditunda pelaksanaannya di Surabaya. Rakornas ini merupakan koordinasi BAZNAS Se- Indonesia dalam rangka menyamakan persepsi dan strategi pengelolaan ZIS ditengah pandemi.

Dalam arahannya, Ketua BAZNAS RI menyampaikan, “agar BAZNAS Pusat hingga Provinsi/Kabupaten/Kota tidak mengadakan kegiatan yang mengumpulkan massa, mengurasi kegiatan yang bersifat seremonial, dan mentaati Protokol Pencegahan Covid-19 baik Pusat maupun Daerah.”

Lebih lanjut disampaikan, agar BAZNAS Seluruh Indonesia tetap terus mengoperasikan pengelolaan ZIS, serta bagi BAZNAS Provinsi agar terus melakukan koordinasi bersama BAZNAS Kabupaten/Kota di wilayahnya masing-maisng dengan tetap mengindahkan aturan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di Provinsi maisng-masing.

#SemestaKebajikanZakat

Berita Lainnya